Harga HP Xiaomi Mi Note Pro, Ponsel Octa-core RAM 4GB Terbaru

Harga HP Xiaomi Mi Note Pro, Ponsel Octa-core RAM 4GB Terbaru. Smartphone keluaran Xiaomi memang selalu menonjolkan segi kemampuan. Didukung oleh spesifikasi yang sangat tangguh dan harga yang terbilang murah membuat ponsel ini langsung laris dipasaran. Tidak hanya menyasar kelas menengah ke bawah, Xiaomi baru-baru ini memperkenalkan produk terbarunya dengan harga kelas menengah ke atas. Diartikel sebelumnya, kami telah membahas tentang Smartphone tangguh Xiaomi yakni Xiaomi Mi Note, kali ini Xiaomi juga memperkenalkan Xiaomi Mi Note Pro dengan spesifikasi yang lebih tangguh dari sebelumnya. Harga yang ditawarkanpun lumayan mahal yakni mencapai Rp.6 jutaan. Penasaran dengan Spesifikasinya? Berikut kami ulas secara singkat Xiaomi Mi Note Pro untuk anda.

Review Xiaomi Mi Note Pro

Mendukung dual SIM GSM menjadi kelebihan ponsel ini terlebih saat ini banyak konsumen yang memiliki lebih dari satu SIM Card. Tidak hanya itu, jaringan data mendukung kecepatan 4G dengan kecepatan supercepatb hingga 450Mbps. Saat ini memang Indonesia tengah berjalan ke jaringan 4G, walaupun tidak disetiap daerah tersedia jaringan ini, maka anda masih bisa menggunakan jaringan 3G dengan kecepatan akses yang luamayan. Jaringan EDGE dan GPRS masih bisa anda paksakan andai saja kedua jaringan tercepat itu tidak tersedia. Untuk terhubung dengan internet, anda juga bisa memanfaatkan fitur Wi-Fi yang disediakan. Untuk transfer data, anda bisa menggunakan fitur Bluetooth, USB dan NFC. Secara keseluruhan, fitur konektifitas ponsel Xiaomi Mi Note Pro terbilang lengkap.
harga Xiaomi Mi Note Pro terbaru 2015

Ponsel ini memiliki layar berkualitas tinggi dengan kejrnihan yang sangat tajam. Didukung oleh layar berukuran 5.7 inci, layar ponsel ini memiliki resolusi hingga 1440x2560 pixel dengan kerapatan tinggi hingga ~515 ppi pixels density. Layar yang sangat mengagumkan ini dilindungi anti gores dengan Corning Gorilla Glass 3. Bahkan tidak pada layar saja melainkan pada cassing ponsel bagian belakang juga sehingga anti gores dan debu.

Harga Xiaomi Mi Note Pro terbaru yang mencapai Rp.6 juta ini diperkuat oleh dapur pacu yang sangat tangguh. Dengan Prosessor Octa-core yang terdiri dari Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & Quad-core 2 GHz Cortex-A57 membuah kinerja ponsel sangat cepat dan lancar dalam membuka dan menjalankan setiap aplikasi. Apalagi Chipset yang digunakan keluaran Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810. Apalagi kapasitas RAM sangat besar untuk ukuran ponsel saat ini yakni 4GB RAM. Sistem operasi terbaru yang paling canggih yakni Android v.5 Lollipop dengan Interface terbaru Xiaomi menjadikan tampilan ponsel ini cukup ekslusif dan mudah dioperasikan.

Kelebihan lainnya terletak dari kamera yang disematkan, kamera belakang berukuran 13MP dengan resolusi 4128x3096 pixels mampu memberikan hasil yang sangat maksimal. Kualitas gambar sangat bagus dan tajam. Sementara untuk kamera selfie berukuran 4MP cukup bisa diandalkan. Fitur kamera juga terbilang lengkap yakni autofocus, dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, dan panorama.

Sayangnya kapasitas penyimpanan hanya tersedia memory Internal saja namun dengan kapasitas yang sangat besar yakni 64GB. Tidak disediakan kapasitas Eksternal. Padahal microSD bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan cadangan atau alternatif. Kapasitas baterai Xiaomi Mi Note Pro juga cukup besar, menggunakan baterai Li-Ion 3090mAh cukup mampu membuat ponsel tahan lama sehingga anda nyaman menggunakan ponsel ini tanpa takut kehabisan baterai.

Spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro
Tahun 2015
Dimensi/Berat 155.1 x 77.6 x 6.95 mm/161 gram
Layar 5,7". 1440x2560 pixels (~515 ppi pixels density)
IPS-LCD Capacitive Touchscreen 16Jt Warna
Corning Gorilla Glass 3, Multitouch
Fitur OS: Android v5. Lollipop, MIUI v6
Prosessor: Octa-core (Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & Quad-core 2 GHz Cortex-A57)
Chipset:Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810
GPU: Adreno 430
RAM 4GB
Internal memory: 64GB
Kamera Utama: 13MP, 4128x3096 pixels
Depan: 4GB
Fitur: autofocus, dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama
Video Rec: 1080p@30fps
Internet 4G: LTE, Cat9 450/50Mbps
3G: HSDPA, HSUPA
2G: EDGE, GPRS
NFC, Bluetooth, USB, Wifi
GPS, GLONASS, Beidou
Baterai Li-Ion 3090mAh
Harga -
harga HP Xiaomi Mi Note Pro terbaru 2015

Harga HP Xiaomi Mi Note Pro Terbaru

Rencananya ponsel ini akan mulai dipasarkan pada akhir bulan Januari 2015. Namun kabar apakah Xiaomi Mi Note Pro akan dijual secara meng-Global atau hanya didaerah China saja masih belum ada informasi lanjutan. Ponsel ini akan di Jual di China dengan harga $531. Atau setara dengan Rp.6.7 jutaan. Namun dengan spesifikasi yang diberikan ponsel inisangat unggul, Ponsel dengan RAM 4GB saat ini mungkin hanya dimiliki oleh Asus Zenfone 2. Namun Prosessor yang digunakan lebih unggul Xiaomi. Demikian ulasan kami mengenai Harga HP Xiaomi Mi Note Pro terbaru . Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda dalam menambah wawasan dunia Smartphone.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel